Sabtu, 02 Maret 2019

Cara Huawei Lawan Blokir AS Dkk, Bagi-bagi Bonus Rp 44,8 T ke Karyawan

Cara Huawei Lawan Blokir AS Dkk, Bagi-bagi Bonus Rp 44,8 T ke Karyawan

Huawei Technologies akan memberikan hadiah kepada karyawan yang memegang saham perusahaan berupa dividen tunai tambahan sebesar 3% yang bernilai miliaran dolar, ujar sumber Reuters, seperti dikutip Sabtu (2/3/2019).
Cara ini diperkirakan akan mengangkat moral karyawan yang terganggu karena perusahaan sedang menghadapi pengawasan dari negara barat karena tudingan spionase yang dilayangkan AS.
Huawei dikenal dengan "budaya serigala" yang menuntut dedikasi yang tinggi dari karyawan dengan imbalan yang tinggi, Huawei Technologies Ltd mengatakan sekitar 80.000 pekerjanya memiliki saham perusahaan, sebuah skema yang dipandang unik untuk sebuah perusahaan ukurannya.
Seperti diberitakan CNBC Indonesia, dividen tunai per saham untuk 2018 diperkirakan akan naik menjadi 1,05 yuan per saham dari 1,02 yuan, enam sumber karyawan-pemegang saham mengatakan kepada Reuters, mengutip pemberitahuan internal yang diturunkan selama sebulan terakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar