Senin, 03 Juni 2019

Atasi Tiket Pesawat Mahal, Begini Saran Presiden Jokowi

Joko Widodo

Sorotan terhadap mahalnya harga tiket pesawat di Indonesia semakin kencang jelang lebaran 1440 hijriah. Apalagi setelah heboh tiket kelas bisnis yang harganya menembus angka Rp21 juta.
Masalah mahalnya tiket pesawat ini juga menjadi perhatian pemerintah. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengaku ada saran dari Presiden Jokowi untuk memberikan kesempatan terhadap maskapai asing. Dengan demikian akan terjadi persaingan yang bisa meredam harga tiket pesawat.
“Beberapa hari lalu pak presiden menyarankan untuk memberi peluang kompetisi yang lebih baik, kompetisi bisa terjadi apabila penerbangan asing ikut,” kata Budi di Pelabuhan Kalianget, Sumenep, Jawa Timur, Senin (3/6/2019).
Budi mengakui saran Jokowi itu masih akan dikaji mendalam dengan mempertimbangkan berbagai aspek.
“Tujuannya untuk menekan harga tiket. Tapi kami akan pelajari dan asasnya untuk diperhatikan,” ujar dia.
Budi mengungkapkan, tidak bisa menurunkan harga tiket pesawat begitu saja. Sebagai Menteri Perhubungan dirinya hanya bisa mengatur harga melalui tarif batas atas dan batas bawah.
“Ada beberapa kenaikan harga tiket yang kurang bisa ditolerir. Saya selaku menteri bukan yang memiliki kewenangan untuk mengatur tiket ya, kami hanya tentukan batas atas batas bawah,” tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar